Baturaja part I



3 HARI 2 MALAM

Maaf sebelumnya seharusnya saya upload pukul 22:00 tadi, tapi ga jadi wkwk di karenakan klub sepakbola favorit saya lagi main hehe maaf ya.

Ayo kita mulai cerita singkatnya..

Hari senin tepat satu minggu sebelum berangkat ke baturaja, kami berkumpul di rumahku untuk sekedar main dan bercerita, kedok awalnya sih untuk mengerjakan tugas kuliah wkwkw tapi nyatanya hanya cerita dan sebagian bermain game.

Setelah perut kenyang selesai menyantap durian dan di hajar pempek, kami bercerita entah dari mana wacana untuk pergi ke baturaja, semua berjalan apa adanya. Ada satu teman yang membuka cerita pergi kesana, emang sih dari dulu ada wacana untuk kesana sambil mampir kerumah teman yang asli baturaja. Ketika teman membuka cakapan, dan lain setuju, kupikir waktu itu hanya wacana saja. Dan hari itupun selesai.

Dua hari setelah itu saya main diruman teman dan nada barang yang ingin saya beri keteman, sambil minum kopi dan pempek goreng khas homemade. Tema membuka wacana pergi ke baturaja. Ketima teman menanyakan apakah saya setuju atau tidak, entah dari mana mulut saya lancang menjawab “siap” tanpa meminta izin ke orangtua, semua berjalan tanpa beban.

Ketika saya siap dan teman-ku siap, dia langsung menawarkan ke teman satu rombongan lain untuk pergi ke sana. Dan singkat cerita hanya 5 oranag yang pergi kesana, sebab yang lain-nya sudah mulai pulang kampong da nada juga yang sudah liburan ke luar kota bersama keluarga.

Ketika semua sudah siap, teman saya langsung mengabari temanku yang tinggal di baturaja, dan ia katakan siap menerima kami dengan senang hati. Kami bergegas membicarakn perjalanan menuju baturaja, naik travel atau kereta api. Pilihan kami jatuh di kereta api, selain harganya jauh terjangkau dari travel, waktu tiba pun lebih cepat dari travel,

Ekspektasi saya cukup besar dan luas sebitanya nanti disana, pikiran tentang air terjung bedegung dan goa putri kian membesar, ditambah menimkati udara yang cukup bersih dan jalanan kota lenggang tanpa antrean roda empat.

Hari senin tiba, kami sepakat untuk berjumpa di stasiun kertapati untuk bergegas kesana, ketika semua sudah lengkap dan kereta kami berangkat menuju baturaja, GASSSSS.

Cukup sekian dulu dikarenakan malam semakin larut dan udara semakin hampa, see you sabtu malam menjelang minggu pagi.

link part selanjutnya