Cara Mengganti font Pada AutoCAD atau GstarCAD

Cara Mengganti font Pada AutoCAD atau GstarCAD


Ketergantungan akan penggunaan font standard sudah sangat dimaklumi. Namun bagaimana jika ada beberapa font yang tidak dimiliki oleh sistem default sebuah software dalam hal ini mungkin GstarCAD atau AutoCAD. Sebenernya kita bisa menambahkan secara manual akan default yang kita inginkan.  

Namun bagaimana mengganti font pada AutoCAD. Sedikit saya jelaskan langkah langkah dalam mengganti font dalam AutoCAD. Pada artikel ini, saya menggunakan software GstarCAD dalam pemberian contohnya 


1. Silahkan anda siapkan font yang akan anda tambahkan. anda bisa mengcopy file font nya dari rekan anda sebagai contoh case font yang tidak terbaca atau anda bisa mendownload file dari beberapa website penyedia font. 

2. Jika anda mendownload file dari website penyedia font. anda bisa langsung menginstall font tersebut. Namun jika anda mengcopy font dari rekan anda. bisa anda letakan font tersebut di c: Program Files > GstarCAD > GstarCAD 2019 > Fonts 

atau Jika anda menggunakan AutoCAD . anda bisa letakan file font tersebut pada c: Program Files > Autodesk > AutoCAD 2019 > Fonts 

Setelah itu anda bisa mengecek apakah font tersebut sudah terbaca atau belum pada software anda. 
 Anda bisa memilih Menu Text > Lalu Pilih Multitext 

Cara Mengganti font Pada AutoCAD atau GstarCAD

Lalu silahkan anda pilih area dari pada text anda. 

BACA JUGA :  cara menggunakan command bind pada xref di AutoCAD


Setalah itu anda bisa mengecek pada text formatnya. Adakah font yang sebelumnya anda copy atau anda install ? 

Cara Mengganti font Pada AutoCAD atau GstarCAD

jika memang sudah ada, anda bisa menggunakannya sesuai dengan kebutuhan anda. 

Semoga artikel ini bisa membantu .^,^